Implementasi Algoritma Fisher-Yates Terhadap Permutasi Acak Pada Soal Test
Abstract
Tes adalah suatu teknik atau metode yang digunakan untuk melakukan kegiatan pengukuran dimana beberapa pertanyaan, pernyataan, atau serangkaian tugas harus dilakukan atau dijawab oleh siswa untuk mengukur aspek perilaku siswa. Pemberian soal tes yang bervariasi dan acak sangat penting dalam menguji hasil belajar siswa. Oleh karena itu diperlukan suatu metode untuk mengacak urutan soal pada tes berbasis website, sehingga setiap peserta mendapatkan urutan soal yang acak. Penelitian ini menggunakan Algoritma Fisher-Yates yang dapat memberikan permutasi acak yang efektif dan menghasilkan hasil yang sama pada setiap percobaan. Algoritma ini telah terbukti efektif dalam mengacak urutan elemen dalam sebuah array, termasuk soal-soal pada tes berbasis web.
Perancangan sistem pada penelitian ini menggunakan Unified Modeling Language yang terdiri dari Use Case Diagram, Activity Diagram, Class Diagram, dan Sequence Diagram. Dalam pengujian fungsi sistem, pengujian menggunakan black box pengujian yang memberikan hasil sistem bekerja dengan baik. Penerapan pengacakan telah berhasil mengacak 30 soal tes dengan 30 kali percobaan dan menghasilkan variasi soal yang berbeda-beda. Tes evaluasi dilakukan dengan 3 sesi tes dengan menggunakan 3 soal untuk mengetahui kesesuaian pengacakan soal tes. Hasil akurasi yang diperoleh dari pengacakan 3 sesi dengan menggunakan 6 user yang berbeda adalah sebesar 94,43%. Hasil pengacakan menggunakan algoritma Fisher-Yates menunjukkan distribusi yang lebih merata dan jumlah duplikat yang lebih sedikit.
References
F. J. Waani dan N. Kandowangko, “Peran Pendidikan Dalam Proses Perubahan Sosial Di Desa Tumaluntung Kecamatan Kauditan Kabupaten Minahasa Utara,” vol. 12, no. 4, 2019.
A. R. Yanda, R. R. Santika, A. Diana, dan R. Wulandari, “Game Edukasi Introduksi Bilangan dan Operasi Aritmatika dengan Penerapan Algoritma Fisher–Yates Shuffle,” Expert J. Manaj. Sist. Inf. dan Teknol., vol. 12, no. 1, hlm. 01, Jun 2022, doi: 10.36448/expert.v12i1.2476.
K. Vebiant, M. I. Wahyuddin, dan R. T. Komala Sari, “Rancang Bangun Media Pembelajaran Tenses English Berbasis Android menggunakan Algoritma Fisher-Yates,” jtik, vol. 5, no. 4, hlm. 407, Jan 2021, doi: 10.35870/jtik.v5i4.246.
Khusaeri Andesa, Nurjayadi, Herwin, dan Torkis Nasution, “Sistem Ujian Online Menggunakan Algoritma Fisher Yates Shuffle,” SATIN, vol. 6, no. 2, hlm. 67–74, Des 2020, doi: 10.33372/stn.v6i2.669.
E. Rosa, M. I. Afandi, dan A. B. Putra, “Pengembangan Fitur E-Learning Pada Media Edukasi Examination Menggunakan Algoritma Fisher Yates,” Jurnal Informatika dan Sistem Informasi (JIFoSI), vol. 1, no. 2, hlm. 413–421, 2020.
D. A. Irawati, “Penerapan Algoritma Fisher-Yates Pada Pengacakan Soal Game Aritmatika,” vol. 9, 2017.
M. T. Sholihuddin, F. T. Anggraeny, dan R. Alit, “Implementasi Algoritma Fisher-Yates Sebagai Pengacak Urutan Soal,” santika, vol. 1, hlm. 195–198, Nov 2020, doi: 10.33005/santika.v1i0.57.
Irfansyah, R. Muliono, dan Susilawati, “Rancang Bangun Aplikasi E-Learning Dengan Implemetasi Algoritma Fisher Yates Shuffle Dalam Pengacakan Soal Ujian,” JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika), vol. 7, no. 1, hlm. 302–307, 2023.
M. A. Hasan, S. Supriadi, dan Z. Zamzami, “Implementasi Algoritma Fisher-Yates Untuk Mengacak Soal Ujian Online Penerimaan Mahasiswa Baru (Studi Kasus : Universitas Lancang Kuning Riau),” TEKNOSI, vol. 3, no. 2, hlm. 291–298, Sep 2017, doi: 10.25077/TEKNOSI.v3i2.2017.291-298.